Saturday, August 16, 2008

Angin dan Lelaki Kabur Kanginan

Lelaki kabur kanginan,
Pengembara yang berjalan mengikuti arah angin kehidupan.
Pengembara yang papa tanpa harta dan kuasa, kecuali harapan.
Ia bukanlah angin, karena anginlah yang membawanya melangkah.


Lelaki kabur kanginan,
Adalah nelayan yang tak kuasa mengajak kekasihnya turut serta berlayar,
karena perahunya terlalu kecil untuk mereka berdua.

Ia adalah papa tanpa harta dan kuasa, kecuali harapan.
Harapan tuk menjadi angin,
agar bisa menentukan sendiri arah hembusannya.
Harapan tuk menjadi angin,
agar bisa membawa kekasihnya berlayar.
Harapan tuk menjadi angin,
agar mampu menghembus lautan,
hingga menjadi gelombang yang tak lelah menerjang karang.

9 comments:

  1. pertama(kah?)

    perempuan kabur kedinginan
    telah letih dalam sebuah pengembaraan
    telah lelah diterjang badai kehidupan

    perempuan kabur kedinginan
    bilakah kan berlabuh dalam satu singgahan
    bilakah hati terhenti berkidung kesunyian
    dan bilakah ada satu sampan meraihnya dari pasir beterbangan

    perempuan kabur kedinginan
    luluh lantak derai air mata
    mencari lelaki kabur kedinginan berada
    hingga sang rembulan bersinar ulang
    bayang lelaki kabur kedinginan semakin kabur.

    FATAMORGANA

    ReplyDelete
  2. yup, pertamax..
    apa yang di depan adalah misteri
    apa yang ada di belakang adalah bayangan
    sementara saat ini adalah kenyataan

    jangan letih dan lelah dunk..

    ReplyDelete
  3. Kebebasan!

    Aku ingin BEBAS!!!

    ReplyDelete
  4. lelaki kabur kanginan, masuk angin dunk jadinya,he3x.nyeritain diri sendiri yaw??:P

    ReplyDelete
  5. Angin..hehe..keren juga

    MERDEKA sobat !!!!

    ReplyDelete
  6. reply
    @ bani risset: kebebasan? pas dunk menjelang hari kemerdekaan.
    @ acy: huehehehe.. nyeritain tokoh lelaki yang suka cari angin cy (bukan buang angin lho *hiiiiii..*).
    @anang: iya, makanya ni kusediakan koin bwt kerokan..
    @ panda: angin dan merdeka, sepertinya keduanya identik ya..

    ReplyDelete
  7. hahahaha...
    butuh kebebasan yah? padahal hal yang paling bebas di dunia ini yang pernah diciptakan itu manusia lo, bebas nglakuin ap aj yang di maw, cuman kadang manusianya sendiri yang bikin ribet ^^...

    eh angin ga sebebas2 amat lo, dy pergi ga sesuka hatinya lo, dy pergi dari daerah bertekanan tinggi ke rendah....
    >,<....

    ReplyDelete
  8. reply
    @ krucial: bukan kebebasan bro..
    wah, ilmiah banget nie.

    ReplyDelete